slot gacor
slot gacor
slot dana
slot gacor
slot gacor
"Berdiri di Padang Lumpuh", Musik Keras dari .Feast

Bicaramusik.id

Banner 728 X 90
"Berdiri di Padang Lumpuh", Musik Keras dari .Feast
  • By : Bicara Musik
  • 2020-05-06

"Berdiri di Padang Lumpuh", Musik Keras dari .Feast

Bicaramusik.id - Kamis (30/4) lalu, .Feast merilis lagu baru berjudul "Berdiri di Padang Lumpuh" di susul dengan video liriknya Minggu (3/5). Setelah lama bermain dengan bebunyian digital dalam beberapa karya terakhir, kuintet tersebut akhirnya kembali banyak menggunakan suara organik. Baskara pun seakan membuat suaranya terdengar gahar dengan teriakan-teriakan berbalut distorsi tipis, tentu masih dengan logat Ibu Kotanya. Melalui lagu ini, dilihat dari tingkat kekerasan musik hingga lirik, .Feast nampak ingin membuat sebuah pembuktian mengingat masalah yang mereka alami akhir-akhir kemarin. https://youtu.be/Ttw_bk0CLgI "Berdiri di Padang Lumpuh" ditemani dengan video lirik sederhana yang menampilkan Adnan sang gitaris sedang menonton penonton sembari menikmati berondong jagung. Dalam rilisan persnya disebutkan bahwa lagu satu ini merupakan gambaran dari apa yang mereka lihat dan dengar sejak perkenalan pertama mereka dengan aktivisme sosial saat menjadi mahasiswa. .Feast memang terkenal dengan liriknya yang mengarah ke sana. Mereka mengingatkan pada semangat mahasiswa yang berkobar di semester-semester awal dengan kebanggaan terhadap jas almamater dan jaket himpunan.
Banner 300x600

RELATED BERITA

RELATED BERITA