Bicaramusik.id

Banner 728 X 90
Bandempo Rayakan 20 Tahun Album
  • By : Bicara Musik
  • 2020-08-19

Bandempo Rayakan 20 Tahun Album

Bicaramusik.id – Setelah 20 tahun semenjak perilisannya, album debut Bandempo akhirnya hadir dalam bentuk digital pada Jumat (14/7) lalu. Album self-titled Bandempo itu merupakan hasil remaster sang sound engineer, Levi the Fly, dan disebarluaskan melalui berbagai platform musik digital seperti Spotify, Joox, Deezer, dan Apple Music. Awal beredarnya di tahun 2000, album ini hanya dicetak sebanyak 150 kaset saja. Sebelumnya dalam format kaset, Bandempo pun berkreasi pada sampul kaset yang berilustrasikan mainan robot-robotan. Tiga tahun setelahnya, album itu dirilis dalam format CD yang memiliki tiga varian sampul album. Masing-masing sampulnya berupa foto Polaroid lima orang yang berdiri berjejer, namun mereka bukanlah personil Bandempo. Lalu pada 2016, album itu kembali dirilis, dan kali ini tersedia dalam format piringan hitam. Sampul albumnya kali ini pun menampilkan seorang pelawak, Tesi dari Srimulat. Para anggota Bandempo: Anggun Priambodo (vokal), Matheus Bondan (gitar), Jimmy (gitar), Wenceslaus de Rozari (bass), dan Ade Wahyu Pratama (drum) sebelumnya adalah mahasiswa IKJ angkatan 1996. Kala itu, mereka menyaksikan penampilan Naif di panggung orientasi mahasiswa baru. Pengalaman itulah yang membuat mereka terinspiriasi untuk menghasilkan karya musik mereka sendiri. Referensi musik yang diambil merupakan gabungan dari pop Indonesia era 1970an seperti Adi Bing Slamet, Koes Plus, dan Tetty Kady dengan sensasi anti-rock. Nama band ini juga diambil dari nama seorang anggota grup lawak legendaris, Srimulat. Album berisi 7 trek ini merupakan album pembuka bagi perjalanan karir Bandempo. Musiknya dikenal sebagai anomali dari berbagai sub-genre rock yang merebak di Indonesia pada 1990an. Walau tidak mudah dikategorikan, musiknya pun tetap digemari oleh mereka yang merayakan ekspresi pop yang "baru". Generasi Z mungkin cukup asing dengan band maupun album yang satu ini. Namun, dengan rilisan digital ini, harapannya musik dari Bandempo dapat dengan mudah dijangkau oleh penikmat musik lintas generasi. Agar tidak ketinggalan berita, yuk simak berita musik lainnya di media sosial dan situs Bicara Musik!   https://open.spotify.com/album/2XO48VaowaWFOvY48Sia4y?si=k3VtW-FCRqi4pLjWb3LAfA
Banner 300x600

RELATED BERITA

RELATED BERITA